Sekretaris Pengurus Cabang NU Hadir Dalam Rapat Pleno Majelis Wilayah Cabang NU Ciampel
Karawang - Majelis Wakil Cabang NU Kecamatan Ciampel menggelar rapat pleno yang dihadiri oleh para tokoh senior NU dan tokoh pemuda serta tokoh masyarakat Ciampel. (Senin 7/8/2023)
Acara rapat pleno tersebut dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 22 Juli 2023, H Deden Permana yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris Pengurus Cabang NU Kabupaten Karawang hadir dalam rapat pleno ini, dan tentu saja kehadiran beliau mewakili (PCNU) Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Karawang menunjukan betapa pentingnya kedudukan (MWC) Majelis Wakil Cabang dalam organisasi masa yang berbasis umat Islam nusantara, dimana NU telah melekat dan mengakar ditengah masyarakat dalam perkembangan perjalanan bangsa Indonesia dari zaman ke zaman
Sebagaimana secara umum telah diketahui dan tercatat dalam sejarah bahwa NU didirikan oleh tiga orang tokoh Ulama Jombang Jawa Timur yakni KH Hasyim Asyari, KH Abdul Wahab Chasbulah, dan KH Bisri Samsuri pada tanggal 31 Januari 1926 dan pada saat ini NU telah menjelma sebagai organisasi masa yang berbasis umat Islam yang lebih sering disebut kaum Nahdliyin dengan jumlah anggota lebih dari 95 juta jiwa yang tersebar diseluruh wilayah nusantara.
Dalam rapat pleno Majelis Wakil Cabang NU Kecamatan Ciampel telah menghasilkan keputusan, diantaranya dengan ditetapkanya Ustad Imun Muslimun S.Pd.I sebagai Rois Syuriah MWC NU Ciampel dan saudara Fedrik Hanapi Purba S.Pd sebagai ketua Tanfidziyah, yang selanjutnya akan membentuk serta menyusun struktur pengurus MWC NU Ciampel untuk disampaikan kepada Pengurus Cabang NU Kabupaten Karawang untuk disahkan ataupun dilantik nantinya.
Setelah dirinya mendapat amanat untuk mengemban jabatan sebagai ketua Tanfidziyah MWC NU Ciampel, Fedrik Hanapi Purba yang juga dikenal sebagai aktifis kepemudaan dikecamatan Ciampel ini bergegas menyambangi dan bersilahturahmi dengan para tokoh pemuda, para cendekia, tokoh masyarakat Ciampel, langkah ini ditempuh guna betabayun dan sharing serta mendengan masukan, usul, gagasan serta saran pendapat dari para tokoh guna membangun kebersamaan dan kesamaan visi, misi serta terwujudnya sebuah organisasi Nahdlatul Ulama ditingkat Majelis Wakil Cabang Ciampel yang Guyub dan Berkarakter tentunya
(Willi / Ade Aditia)